Jumat, 30 November 2012

Ciri - Ciri Tumbuhan



Ciri - Ciri Khusus Tumbuhan




 Tumbuhan memiliki ciri-ciri khusus yang memungkinkannya untuk hidup di lingkungan tertentu. Lingkungan itulah yang membedakan ciri-ciri tiap tumbuhan yang mampu hidup pada wilayah tersebut. Berikut ini adalah ciri-ciri khusus dari beberapa tumbuhan yang ada di sekitar kita:

# KAKTUS
Daunnya tajam berbentuk duri yang berfungsi untuk mnegurangi penguapan sehingga kaktus dapat bertahan hidup di tempat kering

# KANTONG SEMAR
Memiliki kantong penjebak serangga yang berfungsi untuk menangkap / memakan serangga untuk mendapatkan nitrogen

# TERATAI
Mempunyai daun yang lebardan tipis yang berguna untuk mempercepat penguapan air dan juga membuat teratai dapat mengapung di permukaan air untuk mendapatkan sinar matahari. Bentuk batang yang berongga berfungsi sebagai tempat menyimpan udara dan tempat keluar amsuk udara. Serta memiliki akar yang berada dibawah permukaan air yang berfungsi untuk menahan teratai dari arus air.

# BAMBU
Memiliki jaringan meristem di setiap buku serta memiliki bulu beracun pada kulitnya. Jaringan meristem menyebabkan bambu dapat tumbuh 60x lebih cepat daripada tanaman lain sedangkan bulu beracun berfungsi untuk melindungi diri

# JAGUNG
Memiliki putik jagung yang banyak berupa rambut jagung sehingga dapat melakukan penyerbukan lebih banyak

# KELAPA
Memiliki serabut tebal untuk bertahan hidup serta berfungsi untuk membantu proses penyebaran ke berbagai tempat melalui air

# MENTIMUN
Tumbuhannya berbentuk sulur/menjalar untuk menopang batang pada penyangga

# PINUS
Memiliki daun yang berbentuk seperti jamur yang berfungsi untuk memperkecil penguapan dan menyesuaikan dengan habitatnya yang kering

# BUNGA RAFLESIA ARNOLDI
Tidak memiliki klorofil dan termasuk ke dalam golongan tumbuhan parasit dan tumbuhan pemakan serangga. Ukuran bunga ini kurang lebih berdiameter 1 meter. Mengeluarkan bau bususk mirip bangkai sehingga menarik perhatian serangga

# PUTRI MALU
Termasuk ke dalam golongan tumbuhan rumput dan memiliki duri. Dau putri malu ini akan menutup bila disentuh atau terkena rangsangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar